Selasa,(10/04/2018) - Gerbang Interview
Setelah melalui banyak rintangan
yang kami tempuh, akhirnya Gerbang Interview (GI) hadir di masyarakat. Karena
pada dasarnya tabloid Gerbang Interview terinspirasi dari ide untuk mempunyai
media online dan cetak guna mengikuti perkembangan era globalisasi dan
perkembangan teknologi informasi publik.
Dalam pemberitaan dan penulisan
tidak lepas dari tugas dan fungsi pers yakni menambah pengetahuan, sebagai
penyalur aspirasi lebih utamanya adalah sebagai alat kontrol sosial dalam
masyarakat sebagai wujud demokrasi.
Gerbang Interview ingin menjadi
media yang independent, profesional, cerdas dan bertanggungjawab serta berperan
aktif dalam pembangunan nasional sesuai dengan motto GI Obyektif, Kredibel,
Autentik.
Gerbang Interview adalah bagian dari media komunikasi publik tidak
lepas dari pengaruh globalisasi dan krisi multi dimensi yang membawa dampak
juga terhadap perkembangan pers Indonesia
Disamping itu Gerbang Interview
ingin berperan serta dalam pembangunan nasional dengan menjadikan media Gerbang
Interview sebagai media informasi publik, bisnis penerbitan yang berkualitas
hingga pada gilirannya akan menciptakan peluang kerjaan yang menjangkau
keseluruh lapisan masyarakat.
Gerbang Interview punya konsep
untuk sukses dengan visi dan keyakinan, visi besar yang dibarengi dengan
keyakinan penuh akan membuat apapun yang dikerjakan menjadi sangat mudah,
segala permasalahan yang muncul akan tampak menjadi sebuah peluang.
Kami bertekad ikut terjun
langsung dalam mengembangkan ketrampilan masyarakat dalam wujud pelatihan
bisnis, marketing, Loka Karya Peluang Usaha yang pada dasarnya mencerdaskan dan
menambah pengetahuan bagi masyarakat baik di bidang kewirausahaan, hukum,
politik, dan sosial budaya.
Memang terkesan agak idealis. Tapi daripada tidak
punya idealisme ? Jika dikatakan idealisme merupakan sebuah visi besar, semoga
gagasan idealis inilah yang akan selalu memberi energi media ini tetap eksis
terbit.
Bukan sekedar cetak, tapi sosok Gerbang Interview hadir ikut mengasah
batin masyarakat untuk menjadi manusia yang cerdas intektualnya (IQ), cerdas
emosional (EQ), cerdas spiritual (SQ) dan cerdas menghadapi tantangan hidup
(MIQ).
SALAM SUKSES !!!!!